TOP NEWS

Sabtu, 27 Oktober 2012

Hakikat Cinta Sejati

Cinta, apa sih arti dari cinta itu ??? semua orang dan para ahlinya pastilah memliki pendapat dan pemikiran yang berbeda-beda. Kalau menurtku pribadi cinta itu ya cinta, saya sendiri juga bingung mengartikan apa yang namanya cinta itu. Namun cinta itu akan selalu ku berikan dan hanya untuk Allah SWT dan Rasulullah SAW lah cinta abadi itu.Cinta yang juga selalu ku berikan untuk ke dua orang tua ku terutama emak ku, hehehe …….., keluarga ku, sahabatku, orang di sekitarku, dan masih ada tanda tanya besar untuk cinta yang ku berikan kepadanya (halahhh paling an cuman cinta monyet biasa, yang penting kerja nyari duit yang banyak dulu, hehehe malah curhat). Menurut id.wikipedia.org Cinta itu adalah sebuah perasaan yang ingin membagi bersama atau sebuah perasaan kasih sayang terhadap seseorang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, memberikan kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apapun yang diinginkan objek tersebut.
Menurut situs asysyariah.com yang pernah saya baca dalam mendefinisikan cinta sangatlah sulit jika dijelaskan dengan kata-kata. Mungkin definisi cinta hanya dapat kita rasakan. Ibnul Qayyim pun juga pernah mengatakan bahwa :

    “Cinta tidak bisa didefinisikan dengan jelas, bahkan bila didefinisikan tidak menghasilkan (sesuatu) melainkan menambah kabur dan tidak jelas, (berarti) definisinya adalah adanya cinta itu sendiri”.

Pada hakekatnya Cinta itu adalah sebuah amalan hati yang akan terwujud dalam (amalan) lahiriah. Apabila cinta tersebut sesuai dengan apa yang diridhai Allah SWT, maka ia akan menjadi ibadah. Dan apabila sebaliknya, jika cinta itu tidak sesuai dengan ridha Allah SWT maka akan menjadi perbuatan maksiat (seperti yang terjadi pada zaman sekarang ini). Berarti jelas bahwa cinta adalah ibadah hati yang bila keliru menempatkannya akan menjatuhkan kita ke dalam sesuatu yang dimurkai Allah yaitu kesyirikan.
Islam menyeru kepada cinta, yaitu cinta kepada Allah, cinta kepada Rasulullah, cinta kepada Agama, cinta kepada aqidah, juga cinta kepada sesama makhluk, sebagaimana Allah menjadikan perasaan cinta antara suami istri sebagai sebagian tanda dan bukti kekuasaan-Nya, firman Allah SWT:

    “Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu istri-istri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya di antaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir (QS. Ar-Ruum: 21)”.

Cinta Menurut Al Qur’an :
1. CINTA MAWADDAH adalah jenis cinta mengebu-gebu, membara dan “nggemesi”. Orang yang memiliki cinta jenis mawaddah, maunya selalu berdua, enggan berpisah dan selalu ingin memuaskan dahaga cintanya. Ia ingin memonopoli cintanya, dan hampir tak bisa berfikir lain.
2. CINTA RAHMAH adalah jenis cinta yang penuh kasih sayang, lembut, siap berkorban, dan siap melindungi. Orang yang memiliki cinta jenis rahmah ini lebih memperhatikan orang yang dicintainya dibanding terhadap diri sendiri. Baginya yang penting adalah kebahagiaan sang kekasih walaupun ia harus menderita. Ia sangat memaklumi kekurangan kekasihnya dan selalu memaafkan kesalahan kekasihnya. Termasuk dalam cinta rahmah adalah cinta antara orang yang bertalian darah, terutama cinta orang tua terhadap anaknya, dan sebaliknya. Dari itu maka dalam al Qur’an , kerabat disebut al arham, dzawi al arham , yakni orang-orang yang memiliki hubungan kasih sayang secara fitri, yang berasal dari garba kasih sayang ibu, disebut rahim (dari kata rahmah). Sejak janin seorang anak sudah diliputi oleh suasana psikologis kasih sayang dalam satu ruang yang disebut rahim. Selanjutnya diantara orang-orang yang memiliki hubungan darah dianjurkan untuk selalu ber silaturrahim ertinya menyambung tali kasih sayang. Suami isteri yang diikat oleh cinta mawaddah dan rahmah sekaligus biasanya saling setia lahir batin-dunia akhirat.
3. CINTA MAIL adalah jenis cinta yang untuk sementara sangat membara, sehingga menyedut seluruh perhatian hingga hal-hal lain cenderung kurang diperhatikan. Cinta jenis mail ini dalam al Qur’an disebut dalam konteks orang poligami dimana ketika sedang jatuh cinta kepada yang muda (an tamilu kulla al mail), cenderung mengabaikan kepada yang lama.
4. CINTA SYAGHAF adalah cinta yang sangat mendalam, alami, orisinil dan memabukkan. Orang yang terserang cinta jenis syaghaf (qad syaghafaha hubba) boleh jadi seperti orang gila, lupa diri dan hampir-hampir tak menyedari apa yang dilakukan. Al Qur’an menggunakan term syaghaf ketika mengkisahkan bagaimana cintanya Zulaikha, isteri pembesar Mesir kepada bujangnya, Yusuf.
5. CINTA RA’FAH yaitu rasa kasih yang dalam hingga mengalahkan norma-norma kebenaran, misalnya kasihan kepada anak sehingga tidak sanggup membangunkannya untuk sholat, membelanya meskipun salah. Al Qur’an menyebut istilah ini ketika mengingatkan agar janganlah cinta ra`fah menyebabkan orang tidak menegakkan hukum Allah, dalam hal ini hukuman bagi penzina (Q/24:2).
6. CINTA SHOBWAH yaitu cinta buta, cinta yang mendorong kelakuan yang menyimpang tanpa sanggup mengelak. Al Qur’an menyebut istilah ini ketika mengisahkan bagaimana Nabi Yusuf berdoa agar dipisahkan dengan Zulaiha yang setiap hari menggodanya (mohon dimasukkan penjara saja), sebab jika tidak, lama kelamaan Yusuf tergelincir juga dalam perbuatan bodoh, “wa illa tashrif `anni kaidahunna ashbu ilaihinna wa akun min al jahilin (Q/12:33)”.
7. CINTA SYAUQ (RINDU), istilah ini bukan dari Al Qur’an tetapi dari hadis yang menafsirkan Al Qur’an. Dalam surat Al `Ankabut ayat 5 dikatakan bahwa barangsiapa rindu berjumpa Allah pasti waktunya akan tiba. Kalimat kerinduan ini kemudian diungkapkan dalam doa ma’tsur dari hadis riwayat Ahmad :  ”wa as’aluka ladzzata an nadzori ila wajhika wa as syauqa ila liqa’ika, aku mohon dapat merasakan nikmatnya memandang wajah Mu dan nikmatnya kerinduan untuk berjumpa dengan Mu”. Menurut Ibn al Qayyim al Jauzi dalam kitab “Raudlat al Muhibbin wa Nuzhat al Musytaqin”, Syauq (rindu) adalah pengembaraan hati kepada sang kekasih (safar al qalb ila al mahbub), dan kobaran cinta yang apinya berada di dalam hati sang pecinta, (hurqat al mahabbah wa il tihab naruha fi qalb al muhibbi).
8. CINTA KULFAH yakni perasaan cinta yang disertai kesadaran mendidik kepada hal-hal yang positif meski sulit, seperti orang tua yang menyuruh anaknya menyapu, membersihkan kamar sendiri, meski ada pembantu. Jenis cinta ini disebut Al Qur’an ketika menyatakan bahwa Allah tidak membebani seseorang kecuali sesuai dengan kemampuannya, “la yukallifullah nafsan illa wus`aha (Q/2:286)”.

Cinta Sejati Menurut Islam :
1. Tidak rela yang dicintai menderita
2. Rela berkorban apapun demi yang dicintai
3. Memenuhi segala keinginan dari yang dicintai
4. Tidak pernah memaksakan kehendak kepada yang dicintai
5. Berlaku sepanjang masa. Cinta tersebut hanya ada antara Khalik dan Makhluk, cinta antara makhluk harus ditambah syarat-syarat berikut:
a. Cintanya tersebut karena Allah S.W T.
b. Harus memenuhi segala aturan yang dibuat oleh Allah SWT.
c. Sex bukanlah cinta dan cinta bukanlah sex, tetapi sex adalah bunga-bunga dari cinta dan hanya ada dalam pernikahan dan hanya dengan yang dinikahi
d. Cinta bukan uang atau harta atau duniawi, tetapi cinta membutuhkan uang, harta dan duniawi.

Begitu indahnya cinta Islam, cinta untuk Allah, cinta untuk Rasulullah, cinta untuk orang yang melahirkan kita, cinta untuk orang tua kita, cinta untuk sahabat kita, cinta untuk orang di sekitar kita, cinta untuk orang yang akan mendampingi kita nantinya, dan tentunya cinta untuk semua makhluk-makhlukNya. Namun pada zaman sekarang dan situasi kondisi saat ini, cinta yang lahir cenderung penuh dengan hawa nafsu, nafsu yang menggebu-gebu dan menyimpang dari norma-norma agama dan apa yang telah diperintahkan Allah SWT, serta menyimpang dari sebuah tujuan murni cinta itu yang sebenarnya. Setiap saat, setiap hari kita terutama pada kalangan muda bahakan anak-anak pun dibuai dengan lagu-lagu cinta, dibuat terlena dengan tontonan kisah cinta (sinetron, film) yang menghanyutkan kita ke dalam dunia khayal yang merugikan. Bahkan sekarang ini banyak orang yang menyalahartikan makna dan arti dari apa cinta itu sebenarnya, sehingga mereka terdorong melewati batas pergaulan dan tatasusila seorang mukmin.
Maka daripada itu,  renungkanlah sejenak kawan hakikat sebuah kehidupan kita di dunia ini. Rasullulah SAW bersabda:

    “Tidak sempurna iman salah seorang dari kamu sehingga ia mencintai saudaranya seperti ia mencintai diri sendiri.” Juga Hadits Rasulullah, “Barang siapa ingin mendapatkan manisnya iman, maka hendaklah ia mencintai orang lain karena Allah.” (HR Hakim dari Abu Hurairah)”.

Ingatlah kawan kita di dunia ini hanyalah mampir minum sebentar. Lihatlah matahari yang biasa menerangi alam semesta ini, seterang-terangnya dan  sepanas-panasnya dia…saat waktunya tiba, dia juga akan menghilang dan pulang kembali ke peraduannya, begitu juga dengan apa yang kita miliki di dunia ini, bahkan diri kita sendiri, jika saatnya tiba, …kita juga akan sama dengan matahari itu.

Sumber

0 komentar:

SUNYI

Malam ini ...
Tanpa ada yg temani..
Rindu sudah tak berujung.
Entah kemana...
Tinggallah aku seorang sendiri. Pada siapa..
Harus kukatakan rindu.
Berlalu sudah kata cinta.
Campakan aku dlm dusta.
Mungkin ini takdirku hrs sendiri.
Kumampu dlm kekuatan.
Badai pasti berlalu.
Mungkin ini cobaan.
Intropeksi diri atas kekurangan dan kelebihanku.
Membawa diri untuk sbuah cinta.
Asaku telah hancur karena dusta.
Harapanku sirna karena kejamnya hidup.
Semua sandiwara belaka.
Mulut manis yg berbisa.
Dimana...
Harus kutemukan keagungan cinta.
Haruskah...
Kubelari dari kenyataan ini. Tidak...
Aku harus kuat dan tegar.
Kuyakin...
Cinta adalah anugrah dan ku harus bersyukur.
Cinta...
Boleh meninggalkanku.
Harapan...
Pasti akan sllu ada menemani hidupku.
Biarkan...
Hidupku sunyi tanpa cinta.
Akan pasti...
Kujelang harapan dan impian tanpa atau denganmu yakinku hidupku takkan berakhir.

0 komentar:

Hidup itu begitu indah

Hidup begitu indah dengan selalu ikhlas menjalani hidup dan bersyukur hari ini dan seterusnya kita semua untuk selalu bersyukur.

  • Hari ini sebelum engkau berpikir untuk mengucapkan kata-kata kasar – Ingatlah akan seseorang yang tidak bisa berbicara.
  • Sebelum engkau mengeluh mengenai cita rasa makananmu – Ingatlah akan seseorang yang tidak punya apapun untuk dimakan.
  • Sebelum engkau mengeluh tentang pacar, suami atau isterimu – Ingatlah akan seseorang yang menangis kepada Tuhan meminta pasangan hidup.
  • Hari ini sebelum engkau mengeluh tentang hidupmu – Ingatlah akan seseorang yang begitu cepat dipanggil Tuhan.
  • Sebelum engkau mengeluh tentang anak-anakmu – Ingatlah akan seseorang yang begitu mengharapkan kehadiran seorang anak, tetapi tidak mendapatnya.
  • Sebelum engkau bertengkar karena rumahmu yang kotor, dan tidak ada yang membersihkan atau menyapu lantai – Ingatlah akan orang gelandangan yang tinggal di jalanan.
  • Sebelum merengek karena harus menyopir terlalu jauh – Ingatlah akan sesorang yang harus berjalan kaki untuk menempuh jarak yang sama.
  • Dan ketika engkau lelah dan mengeluh tentang pekerjaanmu – Ingatlah akan para penganguran, orang cacat dan mereka yang menginginkan pekerjaanmu.
  • Sebelum engkau menuding atau menyalahkan orang lain – Ingatlah bahwa tidak ada seorang pun yang tidak berdosa dan kita harus menghadap pengadilan Tuhan.
  • Dan ketika beban hidup tampaknya akan menjatuhkanmu – Pasanglah senyuman di wajahmu dan berterima kasihlah pada Tuhan karena engkau masih hidup dan ada di dunia ini. Hidup adalah anugerah, jalanilah, nikmatilah, rayakan dan isilah dengan baik dan penuh rasa syukur.

 

0 komentar:

SUNGGUH ENGKAU SANGAT CANTIK DENGAN BERBALUT JILBAB

Dalil mengenai wajibnya mengenakan pakaian bahagian atas (khimar/tudung) adalah Firman Allah,
Hendaklah mereka menutupkan kain tudung ke dada mereka” [QS An-Nur (24):31].
Dan Hadis Rasulullah riwayat dari Bazzar dan At-Termizi menjelaskan,

Sesungguhnya wanita itu adalah aurat, setiap kali mereka keluar, syaitan akan memperhatikannya.

Dalil lain yang menunjukkan bahawasanya seluruh tubuh wanita adalah aurat kecuali wajah dan dua telapak tangan ialah sabda Rasulullah kepada Asma’ binti Abu Bakar,

Wahai Asma’ sesungguhnya seorang wanita itu apabila telah baligh (haidh) maka tidak boleh baginya menampakkan tubuhnya kecuali ini dan ini, seraya menunjukkan wajah dan telapak tangannya.” [HR Abu Dawud]


  1. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab...DIA AKAN TUTUP AURAT
  2. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA AKAN JAGA MARUAH PADA DIRI DIA.
  3. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA CANTIK
  4. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA TAK AKAN TUNJUKAN KECANTIKAN PADA ORANG LAIN
  5. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA ANAK SOLEHAH
  6. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA PATUH PERINTAH ORANG TUA DAN SAUDARI-SAUDARANYA
  7. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA MENGHORMATI ORANG LAIN
  8. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA TAKUT APABILA DIA TAK PAKAI JILBAB ORANG AKAN LIAT DIA CANTIK.DAN ADA NIAT YANG TAK BAIK TERHADAP DIRI DIA
  9. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA INGIN JAUH DARI FITNAH
  10. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA TAK AKAN MENYUSAHKAN ORANG LAIN
  11. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA AKAN DAPAT PAHALA
  12. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA DAPAT MENGHINDARI MAKSIAT
  13. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... SUPAYA DIA DAPAT MENJADI CONTOH PADA PEREMPUAN LAIN
  14. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... SUPAYA LELAKI YANG BERIMAN SAJA YANG SUKA DIA
  15. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA DENGAR SERUAN RASULULLAH
  16. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DAPAT MENGURANGKAN NAFSU LELAKI
  17. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... RAMBUT PEREMPUAN ADALAH MAHKOTABAGINYA.., JADI JANGAN SEWENANGNYA MENUNJUK KEPADA LELAKI..KERANA JIKA DITUNJUKKANNYA DIA AKAN TAK BERNILAI (low class)...(no offence hah..) KERANA MAHKOTA ANDA TELAH DILIHAT OLEH SEMUA LELAKI (kecuali keluarga)
  18. Kenapa perempuan itu cantik kalau pakai jilbab???sebab... DIA TAK AKAN RAMBUTNYA DITARIK, DIGANTUNG DENGAN BARA-BARA API DAN DIBAKAR DENGAN DASYAT DEKAT AKHIRAT KELAK.
Pesan: 
Duhai calon penghuni syurga... untukmu yang paling bahagia karena agama dan akhlakmu.. meski tanpa permata, berlian dan emas yang menghiasi melainkan berkat akhlak karimahmu yang selalu engkau jaga menjadikanmu sebagai wanita yang anggun..

Duhai calon yang akan dicemburui oleh para bidadari syurga... bersegeralah untuk memakai jilbab or tudung kepala dengan sempurna karena akan terlihat lebih cantik apabila kamu memakainya. Kalau engkau memakai jilbab or tudung, sesungguhnya Allah teramat suka dan cinta terhadap hamba-Nya yang mahu mengikuti perintah-Nya..

Duhai calon perhiasan dunia-akhirat.. ku ucapkan selamat bagimu yang telah memakai jilbab dan ku do'akan semoga jilbab yang kita kenakan ini dapat melindungimu. Bagi yang belum semoga secepatnya akan mengenakannya karena....


SUNGGUH ENGKAU SANGAT CANTIK DENGAN BERBALUT JILBAB

0 komentar:

Buat Calon Suami dan Istri

 Buat Calon Suami

 Pernikahan atau Perkawinan,
Menyingkap tabir rahasia ...
Isteri yang kamu nikahi,
Tidaklah semulia Khadijah,
Tidaklah setaqwa Aisyah,
Pun tidak setabah Fatimah ...
Justru Isteri hanyalah wanita akhir zaman,
Yang punya cita-cita, Menjadi solehah ...

Pernikahan atau Perkawinan,
Mengajar kita kewajiban bersama ...
Isteri menjadi tanah, Kamu langit penaungnya,
Isteri ladang tanaman, Kamu pemagarnya,
Isteri kiasan ternakan, Kamu gembalanya,
Isteri adalah murid, Kamu mursyid (pembimbing)-nya,
Isteri bagaikan anak kecil, Kamu tempat bermanjanya ..
Saat Isteri menjadi madu, Kamu teguklah sepuasnya,
Seketika Isteri menjadi racun, Kamulah penawar bisanya,
Seandainya Isteri tulang yang bengkok, Berhati2lah meluruskannya ...

Pernikahan atau Perkawinan,
Menginsafkan kita perlunya iman dan taqwa ...
Untuk belajar meniti sabar dan ridho,
Karena memiliki Isteri yang tak sehebat mana,
Justru kamu akan tersentak dari alpa,
Kamu bukanlah Muhammad Rasulullah atau Isa As,
Pun bukanlah Sayyidina Ali Karamaullahhuwajah,
Cuma suami akhir zaman, yang berusaha menjadi soleh ...




 ::::::::::::::::::::::::::::::::::::

 Buat Calon Istri

Pernikahan atau Perkawinan,
Membuka tabir rahasia,
Suami yang menikahi kamu,
Tidaklah semulia Muhammad,
Tidaklah setaqwa Ibrahim,
Pun tidak setabah Isa atau Ayub,
Atau pun segagah Musa,
Apalagi setampan Yusuf
Justru suamimu hanyalah pria akhir zaman,
Yang punya cita-cita,
Membangun keturunan yang soleh solehah...
Pernikahan atau Perkawinan,
Mengajar kita kewajiban bersama,
Suami menjadi pelindung, Kamu penghuninya,
Suami adalah Nakoda kapal, Kamu navigatornya,
Suami bagaikan balita yang nakal, Kamulah penuntun kenakalannya,
Saat Suami menjadi Raja, Kamu nikmati anggur singgasananya,
Seketika Suami menjadi bisa, Kamulah penawar obatnya,
Seandainya Suami masinis yang lancang, sabarlah memperingatkannya

Pernikahan atau Perkawinan,
Mengajarkan kita perlunya iman dan taqwa,
Untuk belajar meniti sabar dan ridho,
Karena memiliki suami yang tak segagah mana,
Justru Kamu akan tersentak dari alpa,
Kamu bukanlah Khadijah, yang begitu sempurna didalam menjaga
Pun bukanlah Hajar ataupun Mariam, yang begitu setia dalam sengsara
Cuma wanita akhir zaman, yang berusaha menjadi solehah ...

1 komentar:

Puisi Cinta Islami

 C I N T A

Ya Aziz..........
Jika Cinta Adalah Ketertawanan
Tawanlah Aku Dengan Cinta Kepada-Mu
Agar Tidak Ada Lagi Yang Dapat
Menawanku Selain Engkau

Ya Rohim..........
Jika Cinta Adalah Pengorbanan
Tumbuhkan Niat Dari Semua Pengorbananku
Semata-mata Tulus Untuk-Mu
Agar Aku Ikhlas Menerima Apapun Keputusan-Mu

Ya Robbii..........
Jika Rindu Adalah Rasa Sakit
Yang Tidak Menemukan Muaranya
Penuhilah Rasa Sakitku
Dengan Rindu Kepada-Mu
Dan Jadikan Kematianku Sebagai
Muara Pertemuanku Dengan-Mu
Ya Robbii..........
Jika Sayang Adalah Sesuatu Yang Mempesona
Ikatlah Aku Dengan Pesona-Mu
Agar Damai Senantiasa Kurasakan
Saat Terucap Syukurku Atas Nikmat Dari-Mu

Ya Alloh..........
Jika Kasih Adalah Kebahagiaan
Yang Tiada Bertepi
Tumbuhkan Kebahagiaan Dalam Hidupku
Di saat Kupersembahkan Sesuatu Untuk-Mu

Ya Alloh..........
Hatiku Hanya Cukup Untuk Satu Cinta
Jika Aku Tak Dapat Mengisinya Dengan Cinta Kepada-Mu
Kemanakah Wajahku Hendak Kusembunyikan Dari-Mu

Ya Ar-Rahman.........
Dunia Yg Engkau Bentangkan Begitu Luas
Bagai Belantara Yg Tak Dapat Kutembus
Di Malam Yang Gelap Gulita
Agar Tidak Tersesat Dalam Menapakinya

Ya Ar-Rahhim…….
Berikan Alas Kaki Buat Hamba Agar Jalan Yg Kutapaki Terasa Nikmat
Meski Penuh Dengan Bebatuan Runcing & Duri Yang Tajam
Hamba Sadar Semua Ini Milikmu Dan Suatu Saat
Jika Kau Kehendaki Semuanya Akan Kembali Jua Kepada-Mu
Hamba pasrahkan kehidupan hamba kepada-Mu.

0 komentar:

'ITIKAF PUISI

 

'itikaf - puisi

/1/

Dilautan hikmah kalamMU
lirih hatiku bergetar mengeja alif-lam-mimMU

ditelaga bijak IqroMU
angin malas bergerak
malam-malam serasa berhenti

diluas langit malamMU
lukisan bulan melengkung sabit
goresan bintang mengerjap
mengalunkan melodi harmoni
diantara kerlip cahaya
tangan kecil ini menengadah hanya padaMU
disetiap menit yang berlalu

/2/

Ya Robbi
dada ringkih ini sesak
terguncang desah lantunan
bait-bait indah AsmaMU

Ya ilahi
KAUlah yang kuasa
penuhi segala pinta
mengharap KAU sudi teteskan rahmatMU
disepertiga akhir waktu yang merambat
disisa-sisa perjalanan
melintasi bukit-bukit dan lereng kesemuan ini

Ya Gusti
damai ini milikMU
resapkan perlahan Ya Alloh
disetiap bilah hatiku

1 komentar:

Ketika Hati Menangis

Tuhanku….

ketika hati menangis, hanya kau saja yg tahu

Tuhanku….

Ketika mereka meninggalkan aku sendiri

Ketika dunia tiada simpati, Kau tetap mendengar rintihanku

PadaMu tempatku menagih kasih

Ketenangan kurasa mendekatiMu

Syahdu malam tak terasa sunyi

Tuhanku….

Ketika aku dalam kepayahan, dalam kesendirian dihimpit cobaan

Kau beri aku kesabaran, pengalaman mengajar arti kematangan

Lantas Kau membuka pintu hatiku, untuk memberi kemaafan

Pada mereka yang pernah melupakanku

Tuhanku….

Ketika aku buntu

Kau berikan aku kekuatan, kau tunjukkan aku jalan

Kau tak biarkan aku sendirian

Tuhanku….

Yang Maha Pengasih, Rahmatmu tak terkira

Syukurku melangit pun tak tercapai

Sungguh aku merasa berdosa karena dulu sering lalai

Semoga penyesalanku Kau terima

THANK YOU ALLAH FOR THE BLESSINGS YOU HAVE GIVEN

0 komentar:

Love Allah

LOVE ALLAH

Love is a give...

Yup Thats definetely right..

Cinta adalah rahmat dari-Nya..
Karena dengan cintalah...
Seorang Ibu merelakan jiwanya demi untuk kelahiran buah hatinya...

Karena dengan cintalah...
Seorang ayah, merelakan dirinya berusaha sekuat tenaga demi mencari nafkah untuk anggota keluarganya.
..

Karena dengan cintalah...
Shalahuddin Al Ayyubi tidak dapat tertawa sebelum mesjid Al - Aqsha dapat dibebaskan untuk menebus cintanya kepada Rabbul Izzati...

Karena dengan cintalah...
Para mujahid dan mujahidah rela mengorbankan harta, jiwa dan raganya untuk dapat mendapat cinta dari Yang Maha Mempunyai Cinta...

Allah...

Ya...

Dia-lah Allah sang Ar Rahman...

Dengan cinta-Nya bumi, langit dan planet melaju dalam alur yang harmonis...

Dengan cinta-Nya angin masih menyapa tetumbuhan dan rerumputan..

Dengan cinta-Nya cahya mentari masih menerpa hangat tubuh kita..

Kepada Allah-lah muara cinta yang Hakiki...

0 komentar:

Kata Kata Mutiara Cinta Islami

Kata Kata Cinta Islami - Kata Kata Islami, Kata Kata Cinta. kali ini akan share tentang kumpulan kata cinta islami yang tentunya sangat indah dan menyejukkan hati. Kata cinta islami ini sangat populer di internet, untuk itu info-mini mencoba untuk share sedikit mengenai kata kata cinta islami.

Jika anda suka dan tertarik dengan kata kata cinta islami yang akan info-mini share, silakan simak terus kelanjutan artikel ini karena pada kesempatan ini,kami akan mempersembahkan untuk anda kumpulan kata cinta islami yang begitu indah dan mungkin bisa membuat hati anda tenang dan damai. Berikut Kata Kata Cinta Islami :

    Cinta tidak pernah meminta, ia sentiasa memberi, cinta membawa penderitaan, tetapi tidak pernah berdendam, tak pernah membalas dendam. Di mana ada cinta di situ ada kehidupan; manakala kebencian membawa kepada kemusnahan.

    Tuhan memberi kita dua kaki untuk berjalan, dua tangan untuk memegang, dua telinga untuk mendengar dan dua mata untuk melihat. Tetapi mengapa Tuhan hanya menganugerahkan sekeping hati pada kita? Karena Tuhan telah memberikan sekeping lagi hati pada seseorang untuk kita mencarinya. Itulah namanya Cinta.

    Ada 2 tetes air mata mengalir di sebuah sungai. Satu tetes air mata itu menyapa air mata yg satu lagi,” Saya air mata seorang gadis yang mencintai seorang lelaki tetapi telah kehilangannya. Siapa kamu pula?”. Jawab titis air mata kedua tu,” Saya air mata seorang lelaki yang menyesal membiarkan seorang gadis yang mencintai saya berlalu begitu sahaja.”

    Cinta sejati adalah ketika dia mencintai orang lain, dan kamu masih mampu tersenyum, sambil berkata: aku turut bahagia untukmu.

    Jika kita mencintai seseorang, kita akan sentiasa mendoakannya walaupun dia tidak berada disisi kita.

    Jangan sesekali mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba. Jangan sesekali menyerah jika kamu masih merasa sanggup. Jangan sesekali mengatakan kamu tidak mencintainya lagi jika kamu masih tidak dapat melupakannya.

    Perasaan cinta itu dimulai dari mata, sedangkan rasa suka dimulai dari telinga. Jadi jika kamu mau berhenti menyukai seseorang, cukup dengan menutup telinga. Tapi apabila kamu Coba menutup matamu dari orang yang kamu cintai, cinta itu berubah menjadi titisan air mata dan terus tinggal dihatimu dalam jarak waktu yang cukup lama.

Itulah sedikit share dari info-mini tentang kata kata cinta islami yang saya dapatkan dari forum kaskus. Semoga kata kata cinta islami ini berguna dan bermanfaat bagi anda.

0 komentar:

Cara Menemukan Jodoh Menurut Islam

Cara Menemukan Jodoh Menurut Islam (Tips Mencari Jodoh Islami) - Bagaimana caranya kita bisa mengetahui bahwa seseorang memang jodoh kita? Soalnya saya sudah berusaha melakukan sholat istikharah beberapa kali, tapi kok saya belum pernah bisa tau betul siapa jodoh saya? Apakah memang setelah sholat istikharah ada tanda-tanda teretentu yang merupakan jawaban dari doa kita kepada Allah?

Sholat istikharah memang salah satu sarana yang telah Allah sediakan untuk kita ketika menghadapi kesulitan untuk menentukan pilihan-pilihan. Salah satu pilihan dalam hidup itu ialah masalah jodoh atau teman hidup kita. Maka sholat istikharah dengan demikian memang bisa kita lakukan untuk mendapatkan jawaban atau petunjuk dari Allah tentang siapa yang baik untuk jodoh kita. Masalahnya memang, kita kesulitan untuk memastikan siapa yang betul-betul merupakan jodoh kita? Sepanjang yang saya tahu, tidak ada tanda khusus yang merupakan petunjuk dari Allah SWT. Akan tetapi paling tidak jika kita telah melakukan usaha dan doa lewat sholat istikharah, misalnya, maka berarti kita telah mengikuti mekanisme yang benar dalam menentukan pilihan. Jalan benar yang telah kita tempuh ini insya Allah akan mendatangkan petunjuk dari Allah SWT (29:69), mungkin dalam bentuk kemantapan hati, ketenangan, kemudahan-kemudahan dalam prosesnya dan sebagainya. Wallahu a’lamu bish showwaab.

Ada satu hal yang ingin kami tegaskan bahwa Al Qur’an merupakan petunjuk yang harus kita jadikan pedoman dalam mengarahkan kehidupan kita agar tetap berada pada jalan yang benar. Karena itu Al Qur’an harus kita imani bahwa dia merupakan wahyu dari Allah, kita pahami petunjuk-petunjukNya lalu kita amalkan perintah-perintahNya dan kita tinggalkan larangan-laranganNya. Bila ini sudah kita laksanakan, insya Allah penyakit mental manusia akan sembuh.

Selajutnya terhadap Al Qur’an disamping kita tidak boleh salah paham dengan maksud diturunkannya serta kandungan yang terdapat di dalamnya, kita juga jangan salah menggunakan dalam hidup ini. Amalan sebagaimana yang anda kemukakan merupakan salah satu bentuk penyalahgunaan Al Qur’an, karena dalam sunnahnya, Nabi Muhammad saw tidak pernah menggunakan Al Qur’an untuk kepentingan itu, apalagi bila harus menjadi wirid atau dzikir sesudah shalat, padahal shalat itu rangkaian pelaksanaannya harus berdasarkan sunnah Rasul saw, tidak boleh ditambah-tambah lagi dengan yang lain.

Namun anda beruntung karena meragukan hal itu sehingga anda belum malakukannya dan anda memang tidak usah melakukannya. Kalau ini sudah menjadi penegasan, maka berarti menjadi jelas jawaban untuk petanyaan anda yang kedua.

Tentang berusaha mendapatkan jodoh di dalam Islam, kita tidak dibenarkan menempuh cara-cara yang tidak benar, termasuk melalui cara berpacaran seperti yang dilakukan oleh kebanyakan pemuda/remaja kita sekarang ini, karena hal itu mengarah pada mendekati zina yang dilarang bahkan banyak diantaranya yang berzina melalui berpacaran.

Kalau sebagai wanita sementara laki-laki belum menyatakan minatnya kepada anda, bisa saja anda melalui pihak ketiga untuk menghubungkan perasaan anda itu kepada seseorang. Bila anda seorang wanita yang shaleh, insya Allah banyak pria yang berminat karena pria yang shaleh memang mendambakan wanita yang shalehah. Di samping itu anda tentu saja harus banyak berdo’a kepada Allah agar dipertemukan dengan pria yang shaleh.

Bila ternyata ada yang berminat, maka langkah selanjutnya adalah saling mengenal (ta’aruf) yang tetap memegang prinsip-prinsip pergaulan di dalam Islam, setelah ada langsung saja ke jenjang berumah tangga sesuai dengan tahap-tahap yang harus dilaluinya, seperti meminta persetujuan orang tua, melamar dan menikah. Kami do’akan semoga anda cepat mendapatkan jodoh dengan pria yang shaleh.
Cara Menemukan Jodoh Menurut Islam (Tips Mencari Jodoh Islami)

0 komentar:

Backlink Blog

Panduan yang akan membahas tentang bagaimana caranya untuk mendatangkan ribuan pengunjung ke Blog.Blog kedatangan Ribuan Pengunjung tentu mendatangkan kebanggaan tersendiri bagi pemiliknya. Siapa pun pemilik blog,so pasti menginginkan banyak pengunjungnya. Berbagai usaha dan trik dilakukan untuk menarik minat pengunjung, satu cara diantarnya lewat artikel ini. Yang blognya masih sepi pengunjung seperti blog saya ini yuk ikuti trik ini. Artikel ini saya salin dari teman yang juga sedang berusaha manaikkan jumlah pengunjung ke blognya. Trik ini sangat bagus, karena itu baca terus sampai ke bawah dan terapkan juga ya di blog mu.


Trik ini bukan saja dapat mendatangkan ribuan pengunjung tetapi juga dapat menaikkan Page rank dan Backlink. Ini tentu akan sangat bermanfaat bagi para pemilik blog, jadi suatu saat kemungkinan blog bisa mendatangkan uang lho.
Trik ini saya baca ketika iseng – iseng berkunjung di blog sahabat, kemudian saya lihat isi dari widget alexa yang terpampang di sidebar blognya. Woowww….ternyata backlinknya banyak sekali, hingga puluhan ribu.Sudah lama sebenarnya saya menemukan posting seperti ini, namun dulu saya pernah sanksi apakah benar cara ini bisa berhasil menaikkan PR dan backlink.


Setelah saya membacanya kembali dan masih kurang yakin atas backlink yang saya lihat di alexa-nya sayapun kembali lagi mengunjungi blog-blog yang telah mengikuti cara ini. Dan ternyata benar, blog-blog yang menerapkan cara ini PR meningkat namun yang paling menonjol adalah backlink yang dimiliki blog-blog tersebut sungguh banyak sekali.Jika kita memiliki PR yang bagus dan backlink yang banyak, maka sangat cocok jika kita ikut program semacam paid reviews. Saya sungguh menyesal tidak menerapkan cara ini sejak dulu. Lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali.

Caranya sangat gampang kok, Anda hanya tinggal copy link yang berada di bawah ini dengan syarat Anda harus menghapus link pada peringkat 1 dari daftar, lalu pindahkan yang tadinya nomor 2 menjadi nomor 1, nomor 3 menjadi nomor 2, nomor 4 menjadi nomor 3, dst. Kemudian masukkan link blog Anda sendiri pada urutan paling bawah ( nomor 10). Dan silahkan ajak teman anda untuk mengikuti cara ini serta sebarkan cara ini ke banyak teman-teman Anda melalui Social Bookmark atau cara lainnya.

  1. WordPress Paper’s
  2. bootingskoBlog
  3. A Zev Lee Bond
  4. Kangisa Co CC
  5. Kangisa WordPress
  6. fh4djh4r
  7. Tips & Trik
  8. Mitos dan Fakta
  9. Suka - suka
10. Puisi Cinta Islami


Keterangan:

Jika Anda mampu mengajak lima orang saja untuk mengcopy artikel ini maka jumlah backlink yang akan didapat adalah:



1.Posisi 10, jumlah backlink = 1
2.Posisi 9, jumlah backlink = 5
3.Posisi 8, jumlah backlink = 25
4.Posisi 7, jumlah backlink = 125
5.Posisi 6, jumlah backlink = 625
6. Posisi 5, jumlah backlink = 3,125
7. Posisi 4, jumlah backlink =15,625
8. Posisi 3, jumlah backlink = 78,125
9. Posisi 2, jumlah backlink = 390,625
10Posisi 1, jumlah backlink = 1,953,125

Dan nama dari alamat blog dapat dimasukan kata kunci yang anda inginkan yang juga dapat menarik perhatian untuk segera diklik. Dari sisi SEO Anda sudah mendapatkan 1,953,125 backlink dan efek sampingnya jika pengunjung downline mengklik link Anda maka anda juga mendapat traffic tambahan.
Penulis sarankan Anda mencoba cara ini dan silakan copy sebarkan artikel ini ke teman-teman Anda. Hilangkan link nomor 1 dan masukan alamat blog Anda pada nomor 10. Buktikan sendiri hasilnya setelah itu baru komentar.

Peringatan:
*Artikel ini harus permanen selamanya di blog Anda, Anda tidak boleh menghapusnya.
Anda mau kan kedatangan ribuan pengunjung, ikuti cara ini mudah kok copas aja artikel ini. OK.

Selamat mencoba.............

0 komentar:

Ungkapan Kata Remaja di malam minggu

Malam minggu ini kesepian atau di tinggal pacar atau pas lagi nembak cewek malah di tolah hahahahaha jadi galau berat nahhh buat yang biar galaunya bertambah parah bisa silahkan ungkapkan dengan kata kata galau malam minggu berikut dengan sedikit perasaan yang kecewa kesepian sendiri dan lebih baik di rumah saja.

  
 
Kata Kata Galau Sabtu Malam Minggu
Terhitung mulai dari hari ini..
aku berhenti berharap
aku berhenti menunggu
aku berhenti mengusikmu
dan terhitung dari hari ini..
aku memulai mencintaimu dalam diam
aku memulai merindukanmu dalam sepi
aku memulai bertahan dengan rasa ini, tanpa kamu KETAHUI :')

Kata Kata Galau Sabtu Malam Minggu

Kadang kamu harus korbankan cinta tuk selamatkan persahabatan, tp kdng kamu harus korbankan keduanya tuk selamatkan dirimu sendiri.

Kata Kata Galau Sabtu Malam Minggu
jika aku seorang pemburu
anak rusa kan kudapati
jika dinda merasa cemburu
tanda cinta masih sejati

Kata Kata Galau Sabtu Malam Minggu

Menunggu dan meninggalkan itu menyakitkan. Tapi lebih menyakitkan ketika kamu tak mampu memilih antara menunggu atau meninggalkan.

Kata Kata Galau Sabtu Malam MingguHari-hari ku menanti
Hari-hari ku berharap
Hari-hari perihku memikirkan itu
Harapanku kini hanya asa usang
Menunggu yang tidak pernah datang
Menanti yang sudah melupakan
Aku…..
Kini sadar..
Semua sudah terjadi…
Kata sudah terucap…
Masih ada bekas yang berusaha dihapus
Masih ada asa yang terkurung egois dan kemunafikan
Saat matahari telah terbenam asa itu menangis..
Mengenang yang berusaha dihapuskan
Merindukan yang berusaha dilupakan…
Sampai kapan…????..

Penutup Untuk Kata kata galau Sabtu malam Minggu ini

andai saja kau memahami
betapa rindunya aku padamu
betapa sayangnya aku padamu
dan betapa cintanya aku padamu

aku ingin kau slalu di sisiku
temani hidupku slalu
walau itu sulit rasanya bagimu
untuk mengerti aku

sadarlah diri ini sangat butuh kamu
kamulah hidupku
cinta kita abadi
takan pernah terpisahkan

aku adalah kamu
kamu adalah aku
erat cinta kita
dunia dan akhirat

bahagialah bersamaku
aku tulus mencintaimu.
  • Gue kangen LO,Tapi lo ,gak pernah nyadar
  • klo aku punya pintu doraemon aku ingin masuk ke hati kamu,biar aku tau perasaan kamu ke aku sama gak kaya perasaan aku ke kamu?
  • kenapa kamu harus ngomong ke aku kalo emang ending nya yang kamu ceritain dan sedihin itu cuma dia
  • buat apa kamu dulu bilang kata-kata manis ke aku kalo ujung2nya kamu nyakitin perasaan aku
  • korban penipuan mah gak sakit,korban kecelakaan juga biasa,tpi kalo jadi korban perasaan kamu itu rasa nya sakit banget
  • kamu tau gak rasanyak ketusuk paku? sakit banget kan? sama kaya perasaan aku pas ngeliat kamu sama cowo lain
  • perasaan cintaku udah ku curahkan ke kamu.tpi kmu masih aja mikirin manta kamu
  • kapan sih kamu tau,perasaan aku ke kamu itu melebihin luas nya gurun pasir dan dalam nya lautan
  • punya pacar,gak punya pulsa emang menyakitkan ,tpi gak punya pacar dan pulsa banyak jauh lebih menyakitkan *sms an sama operator*
  • jangan jadikan galau menjadi alasan justru sebaliknya,teruslah menggalau mumpung tidak ada yang melihat mu
  • aku tidak galau,tetapi aku cuma takut kehilangan mu
  • berharap hp ini nerima sms dari kamu malam ini
  • pas lo lagi susah,lu baru nyariin gue,deketin gue.gue bukan tempat sampah lo
  • lo siapa sih?penting gak si lo? sehebat apasih lo sampe bikin gue galau terus kayak gini
  • lagu yang lu banget saat ini apa?
  • pacaran sama AC aja ,kalo nyari pacar buat bikin adem aja
  • yang pacaran:dibangeunin pacar. yang LDR:bangunin pacar dari jauh. yang jomblo: gak bangun-bangun
  • yang pacaran:ngasih kado langsung, yang LDR:ngasih kado dipaketin. yang jomblo:dijadiin kado buat singa
  • yang pacaran: mau ku jemput jam berapa?. yang LDR: mau aku ke sana tanggal berapa?. yang jomblo: mau gantung diri dimana?
  • pacaran sama kulkas aja kalo ujung-ujungnya sikap nya dingin banget
  • lo bisa kan nggak jadi cowok PHP
  • udah LDR,jarang ketemu, kalo pulsa nya abis cuma bisa diem
  • gw sakit,gw nangis,gue galau,gue patah hati berkali-kali,gue badmood siapa yang bikin LO
  • tau gak sih LO gue nunggu LO dari dlu,tpi LO gak sadar juga

0 komentar:

Kata-Kata Rayuan Cinta

Cinta adalah sebuah emosi dari kasih sayang yang kuat dan ketertarikan pribadi. Dalam konteks filosofi cinta merupakan sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih dan kasih sayang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, memberikan kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apapun yang diinginkan objek tersebut.

  
” Jika aku bisa jadi bagian dari dirimu, aku mau jadi airmatamu, yang tersimpan di hatimu, lahir dari matamu, hidup di pipimu, dan mati di bibirmu “

” Pertama ketemu, aku takut ngomong sama kamu. Pertama ngomong sama kamu, aku takut kalau nanti suka sama kamu. Udah suka, aku makin takut kalau jatuhcinta. Setelah sekarang cinta sama kamu, aku jadi bener2 takut kehilangan kamu “

” Ketika hidup memberiku seratus alasan untuk menangis, kau datang membawa seribu alasan untuk tersenyum “

” Kau begitu kucinta, hingga ketika bersamamu mati seperti bisa kutunda, dan tanpamu, hidup serasa tiada guna “

” Sejujurnya, kadang aku sembunyi, karena ingin kamu temukan. Menjauh karena ingin kamu ikuti. Menangis karena ingin kamu tenangkan. Menjatuhkan diri, karena ingin kamu tangkap “

” Aku akan berhenti mencintaimu, ketika berlian tak lagi berkilau, bunga tak lagi bersemi, petir tak lagi bergemuruh, sungai tak lagi mengalir, bintang tak lagi bersinar, pelangi tak lagi membias. Ah, ngga juga. Kalaupun itu terjadi, aku tak akan berhenti ”

” Temen-temenku nanya, apa sih yang aku lihat di diri kamu? Aku diem aja. Soalnya, kalau aku cerita, bisa-bisa mereka bakal suka juga “

” Plis aku butuh bantuan kamu. Soalnya, kunci buat membuka pintu kebahagiaanku, ga tau napa, ada padamu “

” Kau begitu kucinta, hingga ketika bersamamu mati seperti bisa kutunda, dan tanpamu, hidup serasa tiada guna “

” ku ingat kamu ketika seneng, karena aku selalu ingin berbagi kebahagiaan denganmu. Ingat kamu ketika sedih, karena kamu orang yang selalu mengerti perasaanku. Ingat kamu ketika ketawa ato nangis, karena kamu selalu membuat tawaku semakin lebar, dan membuat air mataku berhenti keluar “

0 komentar:

Puisi Kesepian Hati

Sepi mu bukanlah sepiku…
sepimu karena kemerana sesuatu yg hilang
sepi ini bukan sesal akan sebuah keputusan
keputusan adalah suatu ketegasan
suara hati yang mendalam
relung-relung kebulatan tekad suatu penyelesaian
tak ada sesal tak ada kehampaan
inilah jalan sepiku
ku tak pernah sesali akan keadaanku
keadaan akan hidup ku
keadaan akan istri ku
keadaan akan cerai ku
kiniku sendiri tak ada sepi
tak ada kebodohan dalam lubuk
hanya sebuah
kata tanggung jawab yg kian mendera keringat dingin bila terlintas.
dalam kelam kesunyian
matahari bersinar terang
relung bintang menagis malam
dekat sudut-sudut gelap dunia
menahan hampa dalam kesendirian
sepi menghanyut mimpi
dan tujuan tak lagi impian
dari garis tangan yang berbeda
dengan kegelisahan dalam air mata
satu kkeputusan bodoh mengenang
dari mimpi buruk yang mencekam
sesali yang terjadi tiada arti

0 komentar:

Kumpulan Puisi Remaja Cinta Puisi Romantis

Kumpulan Puisi Cinta nahhh kali ini ingin sedikit share tentang puisi puisi romantis Buat yang sedang jatuh cinta dan semakin jatuh kedalam cinta, puisi ini saya ambil dari berbagai sumber sebagai sarana informasi dan hiburan saja, semoga puisi romantis cinta ini bisa sedikit memberikan inspirasi bagi agan yang sedang menapaki cinta seseorang dengan mngutarakanya lewat kata-kata puisi tentang cinta

Puisi Sedih Romantis - PUING-PUING MERAPUH

Saat malam melangkah sendu..
Meninggalkan petang tak aturan..
Demi detik yang memburu..
Tak beri tanda ketika menjemput..
Dan pergi pun menyusup..
Walau cinta diujung gunung..
Tetap pergi dengan secuil peduli..
Hanya tenangkan hati..
Tak berusaha memeluk lagi..
Mengalihkan pandangan..
Hanya melirik yang jatuh..
Merelakan aku menangis..
Untuk mimpi tak pasti..
Mengingkari keindahan..
Keindahan yang dirajut suram..
Semakin kelam saat lampau kembali..
Remukkan segala senyum jiwa..
Menjadikannya puing harapan..
Puing-puing yang menjadi rapuh..
Ketika malam acuh ketulusan..
Puisi Rindu aku di senja itu

senja itu kembali mengundangku

pada kebimbangan akan penantian
berdiri di tengah padang
bersama mentari yang segera pergi

angin saat itu datang

mengetarkan hati yang kelam
bersama anak air langit
basahi tubuh dengan kepedihan

bertahan diantara semua

bersama harap yang tak tentu
akan sebuah keindahan
menyapa sepi saat itu

senja kembali datang

menghantarku pada sebuah tangisan
bersama lirih seakan menguasai
benamkanku pada keputus asaan

Cinta Ini Tulus

Tak bisa ku pungkiri

aku tak kuasa
saat kau...
lebih memilih dia dari ku

kau tahu aku yang selalu memperhatikan mu

kau tau aku yang selalu menginginkan mu
dia bahkan tak pernah mengharapkan mu
aku tau itu,
sebab dia sahabat ku

namun..

itu bukan alasan ku
tuk membenci mu

cinta ini tulus untuk mu

melihat mu bahagia
lebih dari cukup buat ku

aku hanya pengecut...

yang tak mampu menjaga hati mu

dengan segala kekurangan ku

aku tak mau beharap lebih

aku akan terus menjaga ini

menjaga anugerah yang pernah datang pada ku
melalui mu..
peri kecil yang kan slalu terngiang di hati ku
Puisi Sedih Romantis - TERKUAK

Berawal dari lelap..
Sebuah tanda dari pemilik hidup
Kewaspadaan, ketakutan..
Sedikit tergoncang..
Saat Kenyataan Perasaan terkuak..
Terbeberkan ..
Dan menjadi celurit di jiwa
Bimbang ,,
Tak tau arah dan langkah
Kabut menutup pelangi..
Petir mencoreng awan..
Antara Bintang atau hujan..
Aku bisa tapi Tak Sanggup
Suratan ini Menganiayaku..

0 komentar:

RABB IZINKAN AKU MENCINTAI - MU

RABB IZINKAN AKU MENCINTAI - MU
Oleh Ratna Winda Sari

Bissmilahirrahmanirrahim …
Ya Robbi,, Tiap jerit tangis yang ku derai membuatku renyuh tiada henti,
Sakiiiitt.. sakit sekali menahan rasa …
Ingatan ku hanya pada Mu ..
Langkah ku, lamun ku suara hati ku, perasaan ku,
ku hidangkan untuk -Mu ya Rabb tak dapat ku bendung seketika itu
'iyaaa ku hamparkan sajadah panjang ku seluas-luasnya untuk Mu' ku lepas tanpa ada penopang,,dalam sujud malam panjang ku
tapi itu tersa menikam ku…
aku rindu "izinkan aku mencintai Mu

Ya Robbi,,,ku serahkan semua pada Mu
Cinta ku, kasih ku, rindu ku, jiwa dan raga ku untuk Mu
Aku tau aku tak pantas mendapat sentuhan Mu
Ku tak pantas mendapat sanjungan Mu
Karna aku hina di hadapan Mu,aku kotor penuh noda dan dosa ya Robb!!!
Ya Allah jauhkan aku dari sekutu musuh bubuyutan, iblis keparat
sungguh ku mengutuk mu iblis dalam hari ku
ku tak mau kehilangan cinta suci ku
Rabbi... ingatanku tertuju padaMu

Dia iblis menghancurkan jiwa ku hingga menjadi serpihan yang tidak dapat ku belenggu dengan hasrat keriduan ku padaMu..
Robbi ..
Aku ingin engkau dengar jerit tangis qalbu ku, doa ku,

Aku ingin benar-benar merasakan kehadiran Mu Di hati ku.
izinkan aku mencintai Mu ya Rabb

0 komentar:

Pola Hidup Rasulullah

Dalam berbagai aktifitas dan pola kehidupannya, Rasulullah memang sudah di rancang oleh Allah SWT sebagai contoh teladan yang baik (al uswah hasanah) bagi semua manusia. Teladan ini mencakup berbagai aspek kehidupan termasuk dalam pola makan. 
Sepintas maslaah makan ini tampak sederhana, tapi dengan pola makan yang dicontohkan Rasulullah, beliau terbukti memiliki tubuh yang sehat, kuat dan bugar. Bahkan, berbagai riwayat shahih menjelaskan bahwa Rasulullah sanggup membanting Rukanah beberapa kali dalam sebuah pertarungan gulat, padahal Rukanah adalah juara gulat Mekkah yang saat itu tak terkalahkan.
Ketika Kaisar Romawi mengirimkan bantuan dokter ke Madinah ternyata selama setahun dokter tersebut kesulitan menemukan orang yang sakit. Dokter tsb bertanya kepada Rasulullah tentang rahasia kaum muslimin yang sangat jarang mengalami sakit. Rasulullah bersabda: ‘Kami adalah kaum yang tidak makan kecuali sudah betul betul lapar dan apabila makan, kami berhenti sebelum kekenyangan’ (Al hadist*)

Aktifitas Rasulullah yang padat dengan dakwah dan perjuanganmenegakkan agama yang masih muda ini, sehingga tiap menit dalam kehidupan Rasulullah selalu di isi dengan kegiatan yang produktif.
Rasulullah hampir tidak pernah bermalas malasan, berbicara tanpa tujuan atau pun tidur yang melebihi batas. Siang dan malam waktu bleiau dipadati oleh urusan dakwah dan perjuangan. Aktifitas yang sarat beban ini harus di dukung oleh kondisi fisik yang prima. Dan Alhamdulillah, Rasulullah selalu dalam keadaan sehat dan hanya mengalami dua kali sakit selama hidupnya. Pertama, ketika di racun oleh seorang wanita Yahudi yang menghidangkan makanan kepada Rasulullah di Madinah. Kedua, menjelang wafatnya. 
Para ahli kesehatan menilai gaya hidup Rasulullah dalam mengkonsumsi makanan, memberikan pengaruh besar terhadap kondisi kesehatan beliau. Kecerdasan Rasulullah dalam memilih menu makanan dan mengatur pola konsumsi telah menentukan tingkat kesehatan beliau.
Akhir akhir ini dunia medis baru menyadari bahwa ternyata pola makan merupakan faktor penentu dari penyakit2 yang di derita manusia. Kebanyakan penyakit disebabkan oleh kacaunya pola makan, dan begitu pula faktor penyembuhan penyakit seringkali ditentukan dari pola makan seseorang. Itulah sebabnya sekarang pola makan menjadi bagian dari obat dan penyembuhan. 
Selama ini dikenal dua bentuk pengobatan, yaitu:
1. Pengobatan sebelum terjangkit penyakit, yang sering di sebut pencegahan (preventif/ Ath thib Al wiqo’i)
2. Pengobatan setelah terjangkit penyakit (ath thib al ‘ilaji)
Dengan mencontoh pola makan Rasulullah, kita sebenarnya sedang menjalani terapi pencegahan penyakit dengan makanan (attadawi bil ghidza). Hal ini jauh lebih baik dan murah daripada kita harus berhubungan dengan obat obat kimia senyawa sintetik yang hakekatnya adalah racun. Berbeda dengan pengobatan alamiah Rasulullah melalui makanan dengan senyawa kimia organik.

0 komentar: